Kapolsek Balaraja Pimpin Apel Malam hari dalam menjaga Kondusifitas di Dua Kecamatan.

 

Kabupaten Tangerang ||kin.co.id – Kapolsek Balaraja Kompol Entang Cahyadi SH, MA, Pimpin Apel Malam hari dalam Kesiapan Cipta Kondisi di Dua Kecamatan, Antisipasi Tawuran Massal, Gang Motor dan Cegah terjadinya C3 di Wilkum Polsek Balaraja Polresta Tangerang, dan merupakan bagian penting sebelum pelaksanaan tugas. Rabu (21/08/2024).

Dalam Pelaksanaan Apel tersebut di ikuti oleh Piket Fungsi Personil Polsek Balaraja, dalam Ciptakan Kondusifitas di wilayah Polsek Balaraja.

Kapolresta Tangerang Polda Banten Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.IK, MM melalui Kapolsek Balaraja Kompol Entang Cahyadi SH, MA mengatakan, bahwa apel malam hari ini dilaksanakan oleh anggota manakala ada kegiatan sebagai media penyampaian informasi dari pimpinan kepada bawahannya sehingga seluruh personel Polri paham dan mengerti apa yang menjadi perintah ataupun kebijakan pimpinan dan menjadi pedoman dalam pelaksanaan tugas.

Kapolsek menambahkan “Malam ini kita melaksanakan patroli di titik titik rawan antisipasi Guankamtibmas, di mana Polsek Balaraja membawahi dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Balaraja dan Sukamulya, untuk menciptakan Kondusifitas agar warga masyarakat merasakan kehadiran Polri di malam hari karna kita sudah di Amanatkan Sebangau Penanggung jawab Kamtibmas,” pungkasnya.

 

(Irsyad)

 

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.