Kerja Bakti, TNI- Polri dan Pemerintah Desa Dukuhseti Kompak Bersihkan Lingkungan Mbah Sumini

PATI //kin.co.id- Pemerintahan Desa Dukuhseti hari ini melakukan kerja bakti bersama RT, Perangkat Desa,babinsa, babinkamtibmas serta pihak – pihak terkait yang telah membantu melayani masyarakat untuk membersihkan lingkungan wilayah sekitar rumah mbah sumini yang berada di Rt 3/Rw2.

Terlihat rumah mbah sumini yang kemaren direnovasi, kini sudah layak dihuni.” semua itu, berkat para donatur sosial maupun perhatian khusus dari kepala Desa Dukuhseti bernama Dr. Ahmad Rifa’i S.H M.H yang sudah berupaya semaksimal mungkin berkordinasi dengan stakholder terkait agar mendapat  bantuan.

Walaupun rumahnya kecil tetapi mbah sumini sudah merasa nyaman saat tidur, dari pada sebelum direnovasi dia tidak jenak saat melakukan istirahat dirumah.”rasa gembira terlihat dari senyumnya mbah sumini saat duduk santai di depan rumah.

Ditempat lokasi, Dr. Ahmad Rifa’i S.H selaku Kepala Desa Dukuhseti memaparkan bahwa kami memang mengutamakan sosial bagi warga yang butuh uluran tangan dari para donatur.

Banyaknya rumah tidak layak huni di Dukuhseti memang harus diperhatikan oleh pemerintah Kabupaten Pati, karena kami selaku pemangku wilayah juga berupaya mengatasi keperluan warga dalam hal sosial terutama banyak bedah rumah dan listrik gratis”, kata Dr. Ahmad Rifa’i S.H saat diwawancari awak media dilokasi, jumat (16/6/23).

“Lanjut, Mbah Sumini saat ditemui awak media, ia mengutarakan rasa terima kasih kepada TNI-Polri dan Baznas, BPBD dan Dinsos yang telah membantu merenovasi rumah dan sehingga kini sudah layak kami huni.

Sekali lagi, ucapan terima kasih kami haturkan untuk semua para donatur dan stakholder yang sudah peduli dengan keadaan rumah saya”, cetus Mbah sumini.

 

Redaksi

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.