Melestarikan Budaya itu Sangat Penting, Ketua MCB; Menghargai Para Leluhur itu Harus

KIN.co.id ll Kabupaten Tangerang – Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan fisik, serta melestarikan budaya leluhur, ketua Media Center Balaraja (MCB) ikut latihan Tjimande di Padepokan Satgas Banten DPC Kabupaten Tangerang, yang berlokasi di Kampung Ilat RT. 01 RW. 03 Desa Gembong Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang Propinsi Banten Jum’at (1/12/2023).

Adi Hidayat atau yang akrab disebut dengan Abril selaku guru dan ketua DPC Kabupaten Tangerang Organisasi Masyarakat (ORMAS) Satgas Banten KESTI TTKKDH (Tjimande Tari Kolot Kebon Djeruk Hilir) mengucapkan selamat datang, dan semoga bisa menjadi keluarga.

“Selamat datang bang Dewa di Padepokan Satgas Banten Kesti TTKKDH (Tjimande Tari Kolot Kebon Djeruk Hilir), semoga lulus dari segala pembelajarannya dan menjadi keluarga besar sapartalekan Padepokan TTKKDH,” pungkasnya.

Kendati demikian, Abriel berharap budaya leluhur jangan sampai punah”, tandasnya lagi.

Senada di sampaikan TB Allen ketua DPAC kecamatan Balaraja bahwasanya ketua MCB harus sampai lulus.

” Semangat Ketua, harus sampai lulus ya, dan bisa menjadi keluarga besar perguruan pencak silat Tjimande,” tutur TB Alen.

Di tempat yang sama ketua Media Center Balaraja (MCB) Dewa Rey merasa bangga dapat ikut latihan budaya leluhur, agar budaya leluhur akan terus ada jangan sampai punah.

“Alhamdulillah saya dapat bergabung untuk ikut andil melestarikan budaya leluhur”, ucapannya sembari melempar senyum.

(Irsyad)

 

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.