Meningkatkan Keselamatan Dan Keamanan Personel Bhabinkamtibmas , Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi Menyerahkan Rompi Anti Sayat

Tulungagung | Kin.Co.Id  – Upaya meningkatkan keselamatan dan keamanan personel, Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi menyerahkan rompi anti-sayat kepada seluruh Bhabinkamtibmas, di Lapangan satya haprabu Polres Tulungagung.

AKBP Taat melalui Kasihumas Polres Ipda Nanang menyebut, kegiatan ini merupakan bagian dari program peningkatan perlindungan personel di lapangan, terutama bagi Bhabinkamtibmas yang kerap berinteraksi langsung dengan masyarakat dan menjalankan tugas.
“Rompi ini diharapkan dapat memberikan perlindungan ekstra bagi anggota yang bertugas, terutama dalam situasi yang berpotensi membahayakan keselamatan dilapangan”, ungkap Ipda Nanang, Kamis (17/10/2024).
“Keselamatan anggota adalah prioritas dan dengan perlindungan tambahan ini, diharapkan tugas-tugas kepolisian dapat dilaksanakan dengan lebih optimal”, sambungnya
Selalin rompi, dalam kesempatan itu juga dibagikan senter.
“Bapak Kapolres berharap dengan penambahan perlengkapan ini bisa meningkatkan kinerja rekan rekan Bhabinkamtibmas”, kata Kasihumas.
“Selain dalam memelihara kamtibmas rutin, beliau juga mengingatkan untuk meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan kinerja menjelang pelantikan presiden juga pengamanan tahapan Pilkada 2024”, tandas Ipda Nanang

Usai kegiatan penyerahan perlengkapan, Kapolres Tulungagung juga mengecek sarana Bhabinkamtibmas lainnya seperti kendaraan bermotor.

 

Editor&publisher: mahmudi

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.