Soal pencopotan Branding Ambulan.Begini kata Ambu Anne

 

PURWAKARTA | Kin.co.id – Gugatan cerai Ambu Anne Ratna Mustika terhadap mantan bupati 2 periode Dedi Mulyadi mengalir ke ranah politik. Salah satunya adanya intruksi kepada para camat dan Kepala Desa agar mencopot foto bergambar Anne Ratna Mustika di Ambulan Desa.

Aksi pencopotan Branding di ambulan desa semakin masif dilakukan oleh para kepala desa. Dari sumber yang diterima aksi pencopotan Branding dan foto Ambu Anne Ratna Mustika di Ambulan Desa tersebut setelah adanya intruksi dari seseorang terhadap pada camat dan kepala desa.

Menanggapi adanya aksi pencopotan Branding tersebut, Ambu Anne Ratna Mustika tidak mempermasalahkannya dan tidak melarang para kepala desa dan para Camat untuk menghentikan aksi pencopotan Branding di ambulan desa tersebut.

Ambu Anne mengatakan, yang terpenting fungsi dan penggunaan dari ambulan tersebut tetap untuk kepentingan masyarakat di pedesaan. Namun Ambu Anne menyayangkan karena penggantian branding ambulan tersebut tentunya diperlukan anggaran yang uangnya dari rakyat sehingga akan membebani lagi rakyat.

” Silahkan saja foto saya di ambulan mau dicopot juga yang penting fungsi bulannya tidak berubah tetap untuk kepentingan rakyat,”Kata Ambu Anne Ratna Mustika.Jumat (30/9).

Ambu Anne juga menyinggung tidak berniat untuk mencopot foto lukisan mantan Bupati berukuran besar yang ada di sekitaran ruangan Janaka Pemda Purwakarta.

“Ada sebuah lukisan mantan bupati ukuran besar, saya tidak mempermasalahkan dan tidak perlu dicopot.karena kalau itu dicopot harus mengeluarkan biaya lagi untuk membeli lukisan baru. Dari pada membeli lukisan baru, lebih baik uangnya digunakan untuk yang lebih penting,”Pungkas Ambu Anne.

 

Red

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.