Serah Terima Jabatan Kapolres Jepara Yang Baru Disambut Tradisi Pedang Pora

POLRES JEPARA

Media Kin tv.co.id//Jepara – Tongkat komando Kepolisian Resor (Polres) Jepara dari Kapolres Jepara AKBP Warsono resmi beralih ke AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Sabtu (06/05/2023).

Pisah sambut orang nomor satu di Polres Jepara dilakukan dengan Tradisi Pedang Pora.

Kapolres Jepara baru, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, S.I.K., M.PICT., M.Krim bersama Ketua Bhayangkari, disambut Wakapolres Jepara bersama ibu dan mendapat kalungan Bunga. Selanjutnya, memasuki Gerbang Pora dengan formasi pedang yang dihunus di atas kepala, berbentuk gapura dan berbaris memanjang saat memasuki gerbang Mako Polres Jepara.

Diketahui, serah terima jabatan Kapolres Jepara dari AKBP Warsono kepada pejabat baru AKBP Wahyu Nugroho Setyawan telah dilaksanakan Selasa (02/05/2023) lalu, di Polda Jawa Tengah.

Sebelum menjabat Kapolres Jepara, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menjabat sebagai Kapolres Sukoharjo.

Sedangkan AKBP Warsono, selanjutnya akan mengemban tugas sebagai Kapolres Klaten. Ia menjabat sebagai Kapolres Jepara selama sekitar 1 tahun 10 bulan.

Usai acara pedang pora, dilanjutkan sejumlah rangkaian kegiatan. Seperti Lapsat (laporan Kesatuan), apel Farewell dan acara lainnya yang bersifat internal kepolisian.

 

Dok-@(Humas)

Red

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.